Cashplus

Detail Blog

5 Cara Mengaktifkan NFC di HP Infinix, Mudah dan Cepat

06 September 2024 17:47

5 menit membaca

5 Cara Mengaktifkan NFC di HP Infinix, Mudah dan Cepat

Siapa yang masih belum paham dengan NFC? NFC merupakan teknologi baru yang memungkinkan sobat cashplus untuk mentransfer data seperti kontak, foto, gambar dan melakukan pembayaran secara mobile. Bisa dibilang kalau NFC ini hampir mirip seperti bluetooth yang akan menghubungkan antar 2 perangkat HP.

Bedanya, proses transfer data menggunakan jaringan NFC lebih lancar dan cepat tanpa adanya gangguan. Selain itu, daya yang dibutuhkan juga tidak terlalu besar. Hampir sebagian besar HP yang ada di pasaran sudah mempunyai fitur ini, termasuk dari brand Infinix.

Nah, pada kesempatan kali ini akan dijelaskan mengenai cara mengaktifkan NFC di Infinix untuk semua tipe. Bagi yang penasaran, yuk simak penjelasan dibawah ini sampai dengan selesai.

5 Cara Mengaktifkan NFC di HP Infinix

Ada 5 cara mengaktifkan NFC yang bisa sobat cashplus lakukan, yaitu :

1. Mengaktifkan NFC di Pengaturan

Apakah HP Infinix mempunyai fitur NFC? Sebelum menyalakan NFC, pastikan dulu kalau HP Infinix sobat cashplus mempunyai fitur ini. Alasannya karena tidak semua ponsel milik Infinix menyediakan fitur canggih tersebut.

Dimana letak NFC HP Infinix? Sobat cashplus bisa mencarinya di menu Pengaturan atau dengan menuliskan kata NFC pada kolom search di HP. Berikut adalah langkah-langkah menyalakan NFC melalui menu Pengaturan :

● Membuka opsi menu Pengaturan di HP sobat cashplus.

● Klik opsi Koneksi Lainnya.

● Pilih opsi NFC.

● Geser toggle hingga berubah menjadi On untuk mengaktifkannya.

● Setelah itu, coba gunakan NFC untuk melakukan transfer data.

Ada kemungkinan pilihan menu akan berbeda di setiap tipe HP Infinix. Tidak jarang fitur NFC ada di lokasi yang berbeda. Sobat cashplus bisa coba mencari di opsi Connection & Sharing, More Setting atau Advanced Setting.

Bagaimana kalau ternyata sobat cashplus tidak menemukan fitur NFC di HP? Tenang saja, ada beberapa aplikasi yang bisa dicoba untuk mencari fitur NFC di HP Infinix. Aplikasi tersebut adalah NFC Checker, Check NFC Riovanni, Cek NFC dan NFC Check. Beberapa aplikasi ini bisa sobat cashplus download di Google Play Store dengan mudah.

2. Mengaktifkan NFC Melalui Quick Settings

Cara mengaktifkan NFC di HP Infinix berikutnya adalah melalui opsi menu shortcut. Shortcut merupakan menu yang muncul saat sobat cashplus melakukan swipe layar HP ke bawah.

Biasanya di sana ada berbagai pilihan seperti mobile data, airplane mode, wifi, bluetooth dan juga NFC. Di saat sobat cashplus swipe tapi tidak muncul ikon NFC, maka bisa tambahkan dulu shortcutnya. Biasanya ponsel Infinix menyediakan beberapa pilihan shortcut yang akan ditampilkan saat melakukan swipe layar.

Setelah berhasil menambahkan shortcut NFC dan ikon sudah muncul, langsung klik pada ikon NFC untuk menyalakannya. Setelah itu, NFC akan aktif dan bisa mulai digunakan untuk pembayaran atau mengirim data.

3. Mengaktifkan NFC dengan Adaptor

Sayangnya, tidak semua HP mempunyai fitur NFC ini, termasuk Infinix. Lalu, bagaimana cara agar HP support NFC di HP Infinix? Tentu banyak yang ingin merasakan manfaat dari fitur ini. Tenang saja, meski HP sobat cashplus tidak support NFC tapi bisa menggunakan adaptor eksternal supaya bisa menikmati fitur ini.

Benar, saat ini sudah banyak beredar adaptor NFC eksternal yang akan menambah fitur ini ke dalam HP sobat cashplus. Cara ini dianggap paling efisien dan mudah, karena tinggal menyambungkan HP dengan adaptor tanpa harus membongkarnya. Adaptor ini juga tersedia di beberapa e-commerce.

Bagaimana cara pemakaian adaptor di HP Infinix? Berikut adalah langkah-langkah yang harus dilakukan :

● Menyambungkan adaptor NFC eksternal ke HP Infinix sonat cashplus.

● Diamkan sebentar sampai dengan keduanya terhubung .

● Setelah sukses tersambung, NFC akan aktif secara otomatis. Disini sobat cashplus bisa langsung mencoba untuk transfer data

● Notifikasi akan muncul saat proses transfer data sukses dilakukan.

4. Mengaktifkan NFC dengan MicroSD

Selain dengan adaptor eksternal, fitur NFC juga bisa dimasukkan ke dalam HP Infinix menggunakan micro SD khusus. Tidak sembarangan micro SD yang digunakan, karena yang biasa sobat cashplus pakai tidak didesain khusus untuk memberikan fitur NFC dan murni hanya sebagai tempat penyimpanan data saja.

Lalu, micro SD seperti apa yang bisa digunakan? Ada beberapa merk micro SD yang memang didesain secara khusus untuk NFC, yaitu Optello Gemalto, Tyfone, Netcom, Credence dan Device Fidelity. Cara pemakaiannya adalah :

● Menyiapkan micro SD khusus, pastikan ukurannya sama dengan slot yang ada di HP sobat cashplus.

● Setelah itu, masukkan micro SD ke dalam slot yang sudah tersedia. Kalau HP Infinix menggunakan slot hybrid maka pasangkan micro SD ke slot sim 2.

● Nyalakan ponsel dan mencoba cek apakah fitur NFC sudah aktif dan bisa digunakan untuk mengirimkan data.

5. Mengaktifkan NFC Melalui Sticker Khusus

Bagi dari sobat cashplus yang sering menggunakan NFC untuk melakukan pembayaran atau top up e-money pasti sudah tidak asing dengan stiker khusus NFC. Saat ini baru Telkomsel yang mengeluarkan sticker untuk NFC yang disebut dengan T-Cash.

T-Cash memungkinkan sobat cashplus untuk melakukan pembayaran ke berbagai toko yang sudah menjalin kerjasama dengan Telkomsel. Transaksi ini hanya bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi khusus dari Telkomsel.

Sebenarnya ada juga sticker NFC yang cukup populer yang dikeluarkan oleh HP Samsung. Tidak hanya untuk pembayaran, sticker NFC dari Samsung juga mendukung pemakaian seperti mengakses website, kirim pesan dan menjalankan aplikasi.

Itulah dia 5 cara mengaktifkan NFC di HP Infinix yang bisa sobat cashplus lakukan. Semoga informasi di atas bisa membantu dan bermanfaat, khususnya para pengguna HP Infinix, ya.

Yuk Download Aplikasi Cashplus di Google Playstore Klik Disini!

Apa Itu Token Listrik dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Apa Itu Token Listrik dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Pernahkah Anda membeli pulsa listrik, lalu mendapatkan deretan angka sepanjang 20 digit dan diminta untuk memasukkannya ke meteran? Nah, itulah yang disebut den....

15 April 2025 12:35

5 menit membaca

Cara Mengatasi Meteran Listrik Prabayar yang Error

Cara Mengatasi Meteran Listrik Prabayar yang Error

Pernahkah Anda mengalami situasi seperti ini: Anda baru saja membeli token listrik, tapi setelah dimasukkan ke meteran, muncul tulisan **"gagal"**, **"error"**,....

14 April 2025 18:08

5 menit membaca

10 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Membeli Kuota Internet

10 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Membeli Kuota Internet

Kuota internet telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari. Untuk bekerja, belajar, mencari hiburan, bahkan memesan makanan semuanya membutuhkan kon....

14 April 2025 17:40

5 menit membaca