Semakin lama penggunaan, maka untuk daya tahan di setiap komponen HP ini akan berkurang. Sehingga perangkat tersebut sudah mulai mengalami beberapa masalah, seperti ngecas HP yang lama.
Masalah ngecas HP lama ini bisa dialami oleh semua jenis merk dan salah satunya adalah Samsung yang mempunyai pengguna terbanyak. Akan tetapi, masalah HP ngecas lama di Samsung ini penyebabnya tidak hanya sekedar dari penurunan performa pada komponen saja.
Melainkan juga bisa terjadi, karena kesalahan pada pengaturan dan beberapa lain yang disebabkan dari sistem HP tersebut. Nah, apabila sobat cashplus ingin tahu penyebab dan cara mengatasi HP Samsung ngecas lama dibawah ini akan jelaskan lebih lengkap. Yuk, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.
Cara Mengatasi HP Samsung Ngecas Lama
Ada beberapa cara mengatasi HP Samsung ngecas lama yang bisa sobat cashplus lakukan, yaitu :
1. Pastikan HP Tidak Panas
HP yang overheat bisa mengkonsumsi banyak daya baterai daripada biasanya. Lalu disaat sobat cashplus melakukan charger HP di saat lagi overheat, biasanya akan lama di dalam proses ngecas tersebut.
Hal ini terjadi, karena sistem HP sobat cashplus terus mencoba untuk menetralkan suhu perangkat tersebut supaya panasnya tidak lebih tinggi. Dimana hal ini dapat menyebabkan perangkat tersebut rusak sampai dengan meledak.
Terlebih lagi, proses charger HP ini juga bisa meningkatkan suhu. Maka dari itu, disarankan untuk sobat cashplus ngecas HP berada di dalam kondisi perangkat sudah dingin.
2. Tutup Semua Aplikasi Berjalan
Salah satu penyebab dari HP menjadi overheat adalah sobat cashplus membuka banyak aplikasi berjalan di satu waktu yang bersamaan. Sehingga, HP sobat cashplus akan memaksimalkan kinerjanya untuk bisa menjalankan semua aplikasi tersebut.
Supaya tidak terjadi overheat dan ngecas lama, maka lebih baik sobat cashplus tutup terlebih dahulu semua aplikasi berjalan. Setelah ditutup, baru bisa coba charger kembali dalam kondisi HP dingin.
3. Restart HP
Terkadang sistem di HP bisa saja berjalan secara tidak normal. Bahkan lebih parahnya, bisa mengkonsumsi daya tinggi pada baterai HP. Sehingga, baterai tersebut bisa cepat habis dan membuat HP menjadi cepat panas.
Masalah ini bisa ditandai, ketika sobat cashplua sedang tidak membuka aplikasi apapun. Maka dari itu, di saat mengalami hal ini sobat cashplus sangat disarankan untuk segera melakukan restart HP.
Tujuan dari restart HP adalah supaya sistem yang berjalan otomatis di HP sobat cashplus bisa segera tertutup. Lalu, sobat cashplus bisa ngecas HP lebih cepat.
4. Menyisakan Space RAM HP
Space RAM ini sangat mempengaruhi daya tahan pada baterai HP sobat cashplus. Dimana jika space RAM HP tinggal sedikit, maka pemakaian daya baterai akan sangat tinggi.
Selain itu, HP juga bisa menjadi sangat panas dan proses ngecasnya menjadi lebih lama. Sedangkan kalau space RAM HP sobat cashplus masih banyak, maka suhu HP tersebut akan terjaga.
Sehingga, proses ngecas dari perangkat tersebut bisa lebih cepat. Lalu bagaimana cara untuk meningkatkan space RAM di HP Samsung? Sebagai berikut adalah pnduan selengkapnya :
● Membuka “Pengaturan” HP Samsung dan memilih opsi “Perawatan Perangkat dan Baterai”.
● Selanjutnya ketuk opsi menu “Memori” dan pilih tombol “Hapus Sekarang”.
● Tunggu sampai dengan sistem HP Samsung sudah berhasil membersihkan penggunaan RAM yang tidak terlalu diperlukan lagi.
● Selesai
Selain membersihkan penggunaan RAM yang tidak dibutuhkan lagi, sobat cashplus juga bisa menghapus aplikasi tidak digunakan pada HP. Tidak kalah menariknya lagi, sobat cashplus juga bisa mematikan background aplikasi yang terpasang di HP tersebut. Misalnya memblokir notifikasi dan lain-lain.
5. Jangan Aktifkan Bluetooth dan Hotspot
Pada umumnya, Bluetooth adalah salah fitur yang cukup memakan banyak daya baterai HP. Terlebih lagi jika sobat cashplus sedang melakukan proses transfer file besar melalui fitur Bluetooth tersebut.
Dimana, hal ini bisa membuat HP cepat panas dan menjadi lambat pada saat di cas. Selain Bluetooth, melakukan tethering atau Hotspot HP ke perangkat lain juga sama saja. Maka dari itu, disarankan untuk sobat cashplus menonaktifkan terlebih lebih dulu Bluetooth dan Hotspot pada saat ingin charger HP.
6. Matikan Jaringan Internet (Opsional)
Menggunakan data seluler lebih banyak mengkonsumsi daya baterai dibandingkan sobat cashplus terhubung ke jaringan internet menggunakan WiFi. Ditambah lagi jika sobat cashplus sedang download file besar dengan menggunakan data seluler tersebut.
Aktivitas kali ini akan membuat daya baterai bisa menjadi lebih cepat habis. Apabila kalau sobat cashplus ngecas HP di dalam aktivitas ini, maka tentunya akan berjalan lebih lambat. Jadi, kalau sobat cashplus mempunyai WiFi sebaiknya hubungkan terlebih dahulu ke jaringan tersebut dulu pada saat di charger.
7. Update Sistem Operasi
Masalah ngecas lama ini tidak hanya disebabkan oleh kesalahan penggunaan dan kerusakan komponen perangkat saja. Melainkan juga bisa dari software-nya yang tidak pernah sobat cashplus update, seperti sistem operasi di HP Samsung.
Sistem operasi kali ini sebenarnya sangat wajib sekali untuk dilakukan update jika terjadi pembaruan. Karena manfaatnya sangat banyak dan salah satunya adalah memperbaiki sistem yang bug di dalam versi sebelumnya.
Terlebih lagi, ketika sistem HP Samsung sobat cashplus error akan membuat fitur-fiturnya berjalan tidak normal. Maka dari itu, coba sobat cashplus melakukan update terlebih dahulu pada sistem operasinya. Sebagai Berikut adalah langkah-langkahnya:
● Membuka “Pengaturan” dan pilih menu “Tentang Ponsel”.
● Selanjutnya pilih menu “Pembaruan Perangkat Lunak” dan “Unduh dan Instal”.
● Tekan opsi “Update” apabila ada pembaruan.
● Selesai.
Nah, itulah 7 cara mengatasi hp Samsung ngecas lama yang bisa sobat cashplus lakukan. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat dan membantu, ya.
Yuk Download Aplikasi Cashplus di Google Playstore klik Disini!