Cashplus

Detail Blog

Cara Unreg Layanan Penyedot Pulsa Tidak Jelas All Operator !

05 Juli 2023 14:23

5 menit membaca

Cara Unreg Layanan Penyedot Pulsa Tidak Jelas All Operator !

Pasti sobat cashplus menjadi salah seorang yang sangat jengkel ketika mendapati pulsa hilang secara tiba-tiba. Padahal, nomor tersebut tidak pernah terdaftarkan sama sekali ke layanan apapun sejak awal pengisiannya. Namun tanpa tahu penyebabnya, pulsa yang saat itu sedang di cek tiba-tiba saja hilang dengan sendirinya.

Hal ini lantas saja menimbulkan pertanyaan besar, apa yang sebenarnya sedang terjadi dengan nomor tersebut ? Panik sih tidak, kaget sudah pasti. Namun dari kejadian tersebut, ada kalanya sobat cashplus sebagai pengguna tidak menyadari apa faktor penyebabnya. Mungkin saja karena kesalahan tersendiri, yang sebelumnya pernah dilakukan namun terlupakan.

Bagaimana Cara Unreg Layanan Penyedot Pulsa Tidak Jelas ?

Menghubungi bagian Call Center, sudah menjadi cara unreg layanan penyedot pulsa tidak jelas terbaik sementara ini. Paling tidak, keluhan atau masalah yang saat ini sedang sobat cashplus hadapi sudah didengar oleh pihak Call Center.

Namun harus diingat, ketika ingin berbicara dengan pihak Call Center tidaklah gratis. Sobat cashplus akan dikenakan biaya saat melakukan panggilan, sesuai dengan jaringan masing-masing. Tenang, saat ini sobat cashplus sudah tidak perlu melakukan hal seperti itu lagi. Karena, masih ada alternatif lainnya yang berguna dalam mengatasi masalah tersebut.

Cara Unreg Layanan Penyedot Pulsa Tidak Jelas Provider Telkomsel

Berikut adalah cara yang dapat sobat cashplus lakukan sebagai seorang pengguna kartu Telkomsel. Di antaranya :

1. Menggunakan Bantuan SMS

  • Untuk stop langganan NSP Telkomsel, maka ketik OFF + SPASI + JUDUL NSP. Kirim ke nomor 1212
  • Untuk memberhentikan layanan program SMS Premium dari Telkomsel secara default. Maka sobat cashplus bisa melakukan pengiriman format SMS yang sesuai. Seperti : UNREG / STOP ke nomor Shortcode atas masing-masing layanannya.

2. Menggunakan Bantuan UMB

Sebenarnya cara unreg layanan penyedot pulsa tidak jelas untuk seluruh pengguna Telkomsel sangatlah mudah. Tidak harus menghubungi pihak Call Center, melainkan dial langsung ke *111# bagi pengguna kartu HALO. Sedangkan para pengguna kartu simPATI maupun AS, bisa dial langsung ke *116#. Jika sudah, maka klik opsi cek konten layanan dan pilih menu ke 2 untuk stop langganan.

Cara Unreg Layanan Penyedot Pulsa Tidak Jelas Provider XL

Berikut adalah cara yang dapat sobat cashplus lakukan sebagai seorang pengguna kartu XL. Di antaranya :

1. Menggunakan Layanan SMS

Cara menghentikan layanan RBT pada provider XL bisa dengan mudah sobat cashplus lakukan. Yakni dengan cara ketik UNSUB dan langsung kirim ke nomor 1818. Jika sudah, maka setelahnya akan muncul pemberitahuan yang menjelaskan bahwa nomor ini telah berhenti berlangganan.

2. Menggunakan Layanan UMB

Untuk melakukan unreg pada layanan yang membuat pulsa cepat habis secara tiba-tiba. Maka pengguna XL Axiata bisa langsung saja dial ke *321#. Atau sobat cashplus bisa juga menggunakan kode dial lainnya seperti *123*66#. Setelah mengklik kode tersebut, maka akan muncul layanan yang semestinya sobat cashplus ikuti.

Jangan lupa untuk mengambil opsi UNREG jika ingin stop dari layanannya. Apabila kedua kode dial ini tidak dapat dipergunakan, maka coba ketik *500*8#. Kode ini nantinya akan merujuk ke semua layanan XL Axiata untuk sobat cahplus UNREG. Agar berhasil, maka pilih menu ke 1 dan seluruh layanan berlangganan akan langsung terhenti.

Cara Unreg Layanan Penyedot Pulsa Tidak Jelas Provider Axis

Berikut adalah cara yang dapat sobat cashplus lakukan sebagai seorang pengguna kartu Axis. Di antaranya :

1. Unreg Menggunakan SMS

Saat ini sobat cashplus pasti sudah tahu, bahwa XL Axiata dengan Axis telah menjadi satu company. Otomatis cara yang dipergunakan pun masih terbilang sama. Yakni berhenti langganan RBT cukup kirim tulisan UNSUB ke nomor 1818.

2. Unreg Menggunakan UMB

Apabila sobat cashplus ingin melakukan unreg pada layanan Axis Premium. Maka bisa langsung menggunakan kode dial seperti *123*572#. Setelah kode ditekan, maka akan terdapat pilihan menu yang bisa membuat sobat cashplus berhenti langganan pada layanan Axis Premium.

Cara Unreg Layanan Penyedot Pulsa Tidak Jelas Provider Indosat

Berikut adalah cara yang dapat sobat cashplus lakukan sebagai seorang pengguna kartu Indosat. Di antaranya :

1. Unreg Bantuan Layanan SMS

Cara termudah yang dapat sobat cashplus lakukan untuk menghentikan layanan berbayar di Indosat adalah dengan mengirimkan SMS STOP. Pengirimannya bisa dilakukan ke nomor 726.

2. Unreg Via Layanan UMB

Cara lainnya yang bisa sobat cashplus lakukan adalah dengan melakukan kode dial ke *726#. Kode ini nantinya akan membawa sobat cashplus menuju ke antara 2 menu pilihan. Menu pertama bertuliskan STATUS dan menu kedua bertuliskan STOP. Dengan begitu, sobat cashplus bisa pilih menu kedua untuk menghentikan status berlangganan pada program premium Indosat.

Selain itu, kode dial lainnya yang bisa dicoba ada pada *123*44#. Ketika kode sudah berhasil, maka 3 opsi akan muncul di layar smartphone. Pada opsi pertama terdapat unreg di layanan tertentu. Dan opsi selanjutnya berisikan unreg atas seluruh layanan berbayar di provider Indosat.

Tips Singkat Menghindari Layanan Berlangganan Penyedot Pulsa

Sebelumnya sobat cashplus sudah mengetahui seperti apa cara unreg layanan penyedot pulsa tidak jelas atas semua operator. Untuk menghindari hal tersebut tidak terjadi lagi, maka ikuti beberapa tips singkat yang ada di bawah ini :

  • Selalu cermat ketika mendapatkan SMS masuk dan keluar dari manapun itu.
  • Harus bisa mencermati kata perkata, atas sebuah informasi sebelum berhasil berlangganan paket.
  • Senantiasa menjaga privasi perangkat sobat cashplus, terutama sekali terhadap nomor telepon pribadi.

Demikian informasi yang dapat sobat cashplus ketahui perihal cara unreg layanan penyedot pulsa tidak jelas di semua operator. Apabila saat ini sobat cashplus sedang mendapati hal yang sama. Maka jangan lupa dipraktikkan sesuai langkah-langkahnya ya.

Apa Itu Token Listrik dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Apa Itu Token Listrik dan Bagaimana Cara Kerjanya?

Pernahkah Anda membeli pulsa listrik, lalu mendapatkan deretan angka sepanjang 20 digit dan diminta untuk memasukkannya ke meteran? Nah, itulah yang disebut den....

15 April 2025 12:35

5 menit membaca

Cara Mengatasi Meteran Listrik Prabayar yang Error

Cara Mengatasi Meteran Listrik Prabayar yang Error

Pernahkah Anda mengalami situasi seperti ini: Anda baru saja membeli token listrik, tapi setelah dimasukkan ke meteran, muncul tulisan **"gagal"**, **"error"**,....

14 April 2025 18:08

5 menit membaca

10 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Membeli Kuota Internet

10 Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Membeli Kuota Internet

Kuota internet telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari. Untuk bekerja, belajar, mencari hiburan, bahkan memesan makanan semuanya membutuhkan kon....

14 April 2025 17:40

5 menit membaca