Tidak bisa cek pulsa adalah salah satu masalah yang sudah sering terjadi atau dialami oleh beberapa kalangan masyarakat. Apalagi, di saat kondisi sedang darurat untuk masalah ini sangat mengganggu.
Akan tetapi, untuk masalah provider XL tidak bisa cek pulsa saat ini sudah bisa ditangani dengan cepat. Maka dari itu, untuk sobat cashplus yang ingin tahu penyebab dan cara mengatasi XL tidak bisa cek pulsa bisa langsung saja simak penjelasan lebih lengkapnya dibawah ini.
Penyebab Provider XL Tidak Bisa Cek Pulsa
Sebelum membahas mengenai cara mengatasi XL tidak bisa cek pulsa, maka dimulai dari paham mengenai penyebabnya terlebih dahulu. Sebagai berikut beberapa penyebab XL tidak bisa cek pulsa:
● Masa aktif kartu XL yang sudah habis. Apabila sobat cashplus sudah lama tidak pernah melakukan isi ulang pulsa, maka secara otomatis di dalam periode tertentu kartu XL akan kehabisan masa aktif atau sudah kadaluarsa.
● Kartu XL terblokir. Biasanya, kartu XL ini terindikasi melakukan beberapa tindakan yang dianggap melanggar keamanan dari pihak penyedia provider. Maka dari itu, kartu akan diblokir oleh sistem.
● Terjadi error di perangkat handphone (HP) yang sedang digunakan. Di dalam masalah ini menjadi salah satu alasan paling sering terjadi, yaitu perangkat handphone (HP) yang digunakan menyebabkan sobat cashplus tidak bisa melakukan pengecekan pulsa.
● Gangguan jaringan dari pihak penyedia provider. Di dalam hal ini termasuk juga menjadi salah satu alasan yang paling sering terjadi, dimana untuk pengguna kartu XL di beberapa wilayah tertentu tidak bisa melakukan pengecekan pulsa.
● Kartu berada di masa tenggang. Untuk masa kartu yang berada di masa tenggang ini tidak bisa digunakan melakukan panggilan maupun SMS.
Cara Mengatasi Kartu XL Tidak Bisa Cek Pulsa
Setelah mengerti mengenai beberapa penyebab kartu XL tidak bisa cek pulsa, maka sobat cashplus bisa memahami mengenai cara mengatasi permasalahan tersebut. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kartu XL tidak bisa cek pulsa, yaitu :
1. Cek Pulsa Secara Berulang
Gangguan jaringan yang bermasalah atau penuh ini menjadi salah satu penyebab XL tidak bisa cek pulsa menggunakan kode dial up. Maka dari itu, untuk cara yang pertama ini bisa dijadikan solusi pertama bisa dilakukan oleh sobat cashplus.
Caranya sangat mudah, yaitu bisa langsung mengirimkan kode dial *123# secara berulang. Sobat cashplus juga memberikan jeda waktu dari satu permintaan ke permintaan yang lainnya. Pada umumnya, untuk masalah jaringan ini tidak akan berlangsung lama.
2. Menggunakan Mode Pesawat untuk Sesaat
Cara yang satu ini paling umum digunakan oleh semua operator dan termasuk XL ketika tidak bisa melakukan pengecekan pulsa. Lantaran dengan fungsi dari mode pesawat ini adalah menonaktifkan semua jaringan termasuk juga jaringan provider.
Maka, di dalam cara yang satu ini mirip seperti sobat cashplus melakukan restart jaringan di perangkat handphone (HP). Biasanya, sobat cashplus membutuhkan jeda sekitar 1 menit untuk mengaktifkan mode pesawat.
3. Melakukan Restart HP
Cara yang ketiga ini juga menjadi salah satu langkah paling umum dilakukan, ketika pengguna sudah semua langkah dilakukan dan belum bisa melakukan pengecekan pulsa. Tidak ada salahnya, untuk sobat cashplus yang mempunyai masalah kartu XL tidak bisa cek pulsa untuk memulai ulang perangkat.
Ketika sistem handphone (HP) gagal melakukan eksekusi sebuah program, maka kondisi ini akan memicu jaringan yang terhubung tidak bisa digunakan. Maka dari itu, melakukan restart handphone (HP) ini menjadi solusi yang paling tepat untuk menemukan jaringan baru.
4. Melakukan Cek Pulsa Menggunakan SMS
Biasanya, ketika sobat cashplus ingin melakukan cek pulsa menggunakan SMS. Alasan menggunakan SMS, karena untuk jaringan provider XL ini biasanya lebih stabil dan normal dibandingkan menggunakan kode dial.
Sobat cashplus bisa langsung saja mengetikkan “UL Info” dan kirimkan ke 123. Tunggu sampai dengan beberapa saat sampai dengan sobat cashplus mendapatkan balasan dari pihak XL mengenai jumlah pulsa maupun kuota yang tersisa.
Dengan menggunakan cara mengatasi xl tidak bisa cek pulsa kali ini, sobat cashplus tidak akan dikenakan biaya sama sekali. Satu syarat yang tidak boleh dilupakan agar tidak terkena biaya adalah harus menjadi pengguna kartu XL prabayar.
5. Menggunakan Aplikasi myXL
Apabila sobat cashplus menjadi salah satu pengguna dari provider XL prabayar maupun pascabayar, maka sudah tidak asing lagi dengan aplikasi myXL. Aplikasi yang satu ini bisa didownload di Google Play Store maupun App Store.
Pada saat menggunakan aplikasi myXL ini sobat cashplus bisa melakukan pengecekan pulsa. Sehingga, dengan kemudahan ini membuat sobat cashplus tidak perlu repot-repot lagi untuk menggunakan cara mengatasi XL tidak bisa cek pulsa pakai kode dial up.
6. Mengunjungi Media Sosial XL
XL juga mempunyai beberapa layanan media sosial yang bisa digunakan, yaitu Facebook, Twitter dan Instagram. Nah, untuk ketiga media sosial ini juga bisa digunakan untuk mengirimkan keluhan atau kendala yang sedang dialami oleh sobat cashplus.
Hanya saja, untuk cara kali ini membutuhkan waktu yang lebih lama. Bahkan, ada kemungkinan besar untuk pihak customer service dari XL tidak membaca keluhan karena tertumpuk oleh beberapa keluhan pengguna lainnya.
7. Menghubungi Pihak Call Center
Apabila beberapa cara xl tidak bisa cek pulsa yang sudah disebutkan diatas ini tidak berhasil dilakukan. Maka, sobat cashplus juga bisa menggunakan cara yang paling akhir yaitu menghubungi pihak call center.
Satu hal perlu diingat, bahwa sobat cashplus akan dikenakan biaya panggilan Rp300,00 per panggilan. Sobat cashplus cukup melaporkan masalah yang sedang dihadapi ketika melakukan pengecekan pulsa.
Nah, itulah dia penjelasan secara lengkap dan jelas mengenai penyebab dan cara mengatasi XL tidak bisa cek pulsa. Semoga dengan adanya penjelasan diatas bisa membantu sobat cashplus yang sedang mengalami kendala tidak bisa mengecek pulsa.
Yuk Download Aplikasi Cashplus di Google Playstore Klik Disini!