Berselancar di dunia maya tidak selalu berjalan mulus. Ada waktu dimana Anda bisa kehabisan pulsa atau kuota sehingga aktivitas pun jadi tertunda. Jika Anda adalah pengguna provider indosat, ada kabar menaik nih untuk kalian. Yup, pasalnya indosat menyediakan kuota darurat sehingga Anda tidak perlu takut kehabisan paket. Nah, pada artikel ini akan dibahas cara mendapatkan kuota darurat indosat.
Sebelum beralih ke cara mendapatkan kuota darurat tersebut, apa sih sebenarnya kuota darurat indosat. Untuk menjawabnya, simak penjelasan berikut ini.
Apa Itu Kuota Darurat Indosat
Kuota darurat indosat atau layanan SOS merupakan sebuah layanan yang memberikan pinjaman pulsa kepada para penggunanya yang sudah memenuhi syarat yang ditentukan oleh indosat. Produk pulsa maupun kuota yang diberikan akan ditambahkan sebagai pulsa atau kuota darurat yang nantinya dapat digunakan untuk panggilan, pembelian paket kuota, pembelian aplikasi, dan lainnya.
Dalam laman resminya dikatakan bahwa layanan tersebut khusus diperuntukkan kepada para pengguna kartu Indosat Ooredoo prabayar. Jadi bagi pengguna pasca bayar, layanan ini tidak bisa digunakan. Selain itu, untuk mendapatkan pulsa dan kuota darurat, kartu indosat yang digunakan harus masih berstatus aktif dan telah digunakan setidaknya 3 bulan lamanya.
Tak berhenti pemakain minimal 3 bulan, terdapat syarat lain lain, yaitu Anda rutin melakukan pengisian pulsa di bulan-bulan sebelumnya dan nilai pulsa yang Anda miliki pada saat pengajuan pinjaman kurang dari Rp2.500.
Cara Mendapatkan Kuota Darurat Indosat
Setelah mengetahui apa itu pulsa dan kuota darurat, selanjutnya bagaimana cara mendapatkan layanan tersebut. Tak dapat dipungkiri, situasi kehabisan pulsa dan kuota dalam keadaan genting bisa saja terjadi. Nah untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa menggunakan berbagai cara berikut untuk mendapatkan pinjaman dari kartu indosat yang Anda gunakan.
Terdapat beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menikmati layanan ini, yaitu :
- Melalui Aplikasi My IM3
Cara pertama yang dapat Anda lakukan yaitu melalui aplikasi My IM3. Jika belum memiliki aplikasi tersebut, silahkan download terlebih dahulu di Play Store atau App Store smartphone yang Anda miliki. Setelah itu, login akun dengan memasukkan nomor indosat.
Di bagian halaman utama tepatnya di bawah jumlah pulsa yang Anda miliki, terdapat informasi bertuliskan, “sudah tahu pulsa dan kuota darurat. Tap disini untuk mempelajari”. Informasi ini akan muncul jika pulsa yang Anda miliki nilainya lebih sedikit dari Rp2.500. Anda bisa mengklik tulisan tersebut dan secara otomatis tab baru yang memuat informasi baru akan muncul.
Pada tab tersebut akan muncul jumlah maksimal pinjaman yang dapat Anda pinjam beserta masa waktu pinjaman tersebut. klik informasi tersebut dan akan muncul informasi yang lebih terperinci yaitu biaya layanan yang dikenakan.
Jumlah pinjaman maksimum akan disesuaikan dengan besarnya penggunaan dan intensitas pembelian pulsa Anda sebelumnya dan besarnya biaya layanan akan menyesuaikan dengan nominal yang Anda pinjam. Pilih kotak yang berisi informasi tersebut lalu centang pada bagian “setuju dengan syarat dan ketentuan” di bagian bawah.
Setelah itu akan muncul tab baru berupa konfirmasi ulang nominal yang Anda pinjam, biaya layanan dan lama waktu masa berlaku pinjaman tersebut. Jika yakin ingin menggunakan layanan pulsa darurat, silahkan tekan Ya dan pulsa yang ingin dipinjam akan segera masuk ke nomor Anda.
Untuk mengecek apakah pulsa tersebut sudah masuk atau belum , Anda bisa kembali ke halam utam. Di Bagian bawah jumlah pulsa reguler ada informasi pulsa darurat dan total keseluruhan yang harus Anda lunasi.
- Melalui Layanan SMS
Cara mendapatkan kuota darurat selanjutnya adalah dengan menggunakan layanan SMS. Untuk menggunakan cara ini, Anda bisa memastikan terlebih dahulu bahwa bisa menggunakan layanan ini dengan membuka aplikasi pesan dan lihat pesan resmi dari indosat. Sebab, jika tidak ada SMS dari Indosat, artinya Anda tidak bisa menikmati layanan ini.
Jika sudah selesai mengecek, silahkan buka pesan tersebut kemudian balas pesan dengan mengirim “Ya”. Selain cara ini, Anda juga bisa mengirim pesan ke 505 dengan tulisan berisi “SOS”. Tunggu beberapa saat hingga indosat memproses pengajuan Anda.
- Melalui Kode Dial atau USSD
Cara selanjutnya yang dapat Anda lakukan yaitu melalui kode dial atau USSD. Adapun langkah yang harus dilakukan, yaitu: pertama, buka aplikasi telepon atau panggilan yang ada di smartphone Anda. setelah itu, tekan *505* dan klik call/telepon. kemudian akan muncul beberapa pilihan dimana setiap angka mewakili pilihan yang ada.
Pilihlah nomor sesuai dengan yang Anda butuhkan kemudian tekan lanjutkan atau OK. Tunggu beberapa saat sampai SMS dari pihak indosat dengan nomor 505 mengirim pesan konfirmasi. Jika nomor Anda memenuhi syarat, maka paket akan secara otomatis masuk ke nomor kartu yang Anda gunakan.
Cara membayar Pulsa Darurat Indosat
Setelah menikmati layanan pulsa dan kuota darurat, pasti Anda akan dihadapkan dengan bagaimana cara mengganti atau membayar layanan tersebut karena merupakan sebuah pinjaman. Adapun satu-satunya cara yang dapat Anda lakukan yaitu dengan mengisi ulang pulsa pada kartu indosat Anda.
Dengan begitu secara otomatis pinjaman pulsa yang terdiri dari besarnya pulsa yang dipinjam dan biaya layanan akan terbayar dengan memotong pulsa yang baru saja Anda beli.
Itulah cara mendapatkan pulsa darurat indosat yang dapat Anda lakukan serta bagaimana cara mengembalikan pinjaman tersebut dan tetaplah bijak dalam menggunakannya.
Yuk Download Aplikasi Cashplus di Google Playstore Klik Disini!